Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

13 Profesi Online Menghasilkan Uang via Internet dari Rumah.


Selamat datang di Situs PNS Online, semoga kita selalu diberikan kesehatan dalam mencerdaskan anak bangsa.

Pada kesempatan ini kami berbagi 13 Profesi Online Menghasilkan Uang via Internet dari Rumah.

Bisnis di internet memiliki banyak keuntungan dimana kita bisa mengaksesnya kapanpun dan dimanapun asal ada koneksi internet. Dalam bisnis ini ada beberapa profesi yang bisa menghasilkan uang.

Memanfaatkan internet, seseorang dapat menghasilkan uang dengan cara online untuk menambah pemasukan.  Karena dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja, sejumlah pekerjaan yang dilakukan via online ini bisa lebih fleksibel, termasuk melakukannya dari rumah. 


1. Content Publisher/Blogger


Content Publisher adalah seseorang yang bekerja mengumpulkan referensi yang bagus lalu membuatnya menjadi artikel yang bagus sehingga dia mendapat banyak traffic di websitenya. 

Dimana dengan traffic yang banyak akan klik iklan (Google Ads atau Iklan lainya) yang ada sehingga ia pun dapat bayaran. Kebutuhan seorang Content Publisher hanya sebuah hosting dan blog. Tetapi ada pula yang menawarkan jasanya untuk menjual jasanya.

2. Menjadi Youtuber 


Dikutip dari Forbes, dalam beberapa tahun terakhir, fenomena menjadikan YouTube sebagai sumber pendapatan banyak dilakukan oleh sejumlah kreator konten. Para pengunggah video bekerja dengan cara membuat video semenarik mungkin, kemudian memonetisasi video mereka dengan memasang iklan. 

Pastikan saat mengunggah video menyertakan pula kata kunci untuk penulisan judul, deskripsi, dan tag video yang sesuai.  Seorang youtuber dapat menghasilkan 100.000 Dollar AS (Rp 1,4 miliar) dalam satu bulan di YouTube.

3. Copywriter 


Salah satu pekerjaan ideal untuk menghasilkan uang dari rumah cukup bermodal internet adalah menjadi copywriting. Tugas seorang copywriter adalah membuat konten tulisan untuk keperluan promosi dan komersial berdasarkan kontrak atau proyek. 

Ketika menjadi copywriter seseorang bisa menetapkan tarif tulisannya sendiri, membuat jadwal pekerjaannya sendiri namun tetap bertanggung jawab dengan pekerjannya.

4. Affiliate Marketer


Seseorang yang memiliki konten penjelasan atau review suatu produk di website dengan harapan, membuat produk itu laku sehingga ia mendapatkan komisi darisana, ya bisa dikatakan sebagai makelar. Kita harus memiliki informasi yang lengkap tentang produk tersebut.

5. Site Flipping


Menjual website yang memiliki traffic dan konten yang banyak bagus. Sehingga harganya bisa 5 kali lipat atau lebih dari pendapatannya perbulan. Tetapi dengan menjualnya berarti kita harus membangun website lagi dari awal dan membangun trafik baru lagi.

6. Pemilik Produk atau Jasa


Seseorang yang dapat memanfaatkan internet sebagai tempat juga sarana menjual atau mempromosikan produk atau jasanya. Biasanya banyak memiliki pasive income dengan banyaknya affiliate untuk membantu menjual atau mempromosikanya. 

Dengan banyaknya yang mempromosikan maka ratio dari penjualan atau pemakaian jasa juga meningkat.Yang sangat diperlukan yakni membuat database tentang produk atau jasa dan membuat database affiliate. Tanpa database tidak akan mungkin bisa kita menjual banyak produk-produk atau jasa-jasa tanpa menggunakanya

7. CPA Marketer


Cost Per Aquisition (CPA) merupakan orang yang menjual leads yakni data atau (dan) informasi tentang seseorang.Biasanya dipakai dalam tujuan untuk Kesehatan juga Hukum.Tetapi terkadang data ini digunakan untuk keperluan lainya.Dalam pengumpulan data ini biasanya CPA Marketer memberikan penjelasannya untuk keperluan apa ia mengumpul data-data tersebut. Tetapi disisi lain untuk blackhat marketer akan menggunakan cara apapun baik itu reami atau tidak.

8. Freelance 


Freelance menjadi yang paling populer untuk menghasilkan uang secara online. Beberapa situs seperti outfiverr.com, upwork.com, freelancer.com, dan worknhire.com bisa dikunjungi untuk mendapatkan pekerjaan freelance.  Pendapatan yang bisa diperoleh dari setiap pekerjaan freelance antara 5-100 Dollar AS (Rp 1,4 juta).  

Pertama-tama buatlah akun di situs tersebut, membaca dengan teliti, dan melamar tugas yang cocok untuk Anda. Beberapa situs bahkan mungkin mengharapkan Anda untuk membuat curriculum vittae yang menarik, sehingga pelanggan yang tertarik dapat menghubungi Anda secara langsung untuk menawarkan pekerjaan.

9. Les online 


Salah satu peluang bekerja dari rumah secara online adalah dengan membuka layanan les secara online. Anda bisa membuka layanan bimbingan belajar online dengan melakukan pengajaran dari mana saja. 

Salah satu yang diperlukan untuk membuka layanan les online tentunya adalah memiliki koneksi internet yang tinggi, dan kemampuan mengajar. Anda bisa membuka les online dengan platform sendiri maupun bisa pula dengan bergabung dengan layanan penghubung antara tutor dan siswa seperti situs Tutor.com.

10. Menjadi penerjemah 


Salah satu profesi yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang dari rumah adalah dengan menjadi penerjemah. Pekerjaan penerjemah, bisa dilakukan dari rumah maupun dari mana saja. 

Dikutip dari situs Forbes, untuk menjadi penerjemah, seseorang bisa bergabung dengan situs Welocalize, maupun dengan bekerjasama dengan sejumlah pihak yang menyediakan layanan terjemahan. 

11. Menjual foto secara online 


Salah satu hal yang bisa dilakukan untuk menghasilkan uang dari dalam rumah adalah dengan menjual hasil jepretan secara online. Cara ini cocok untuk Anda yang memiliki hobi fotografi. 

Ada beberapa situs online yang bisa dimanfaatkan untuk menjual foto. Beberapa situs tersebut di antaranya yakni Shutterstock, Photoshelter, dan Getty Images.

12. Drop shipper 


Drop shipper adalah orang yang menjual suatu produk dari supplier, namun tidak menyetok barang terlebih dahulu. Dropshipper hanya menjual kepada konsumen dengan memperlihatkan gambar produk. Bila ada calon pembeli yang memesan, maka drop shipper akan meneruskan pesanan kepada supplier. Barang yang dipesan akan dikirim oleh supplier, atas nama drop shipper. 

Ini adalah metode ritel di mana penjual tidak benar-benar memiliki persediaan fisik. Sebagai gantinya, ketika pelanggan membuat pesanan, Anda membeli barang dari pihak ketiga, dan mereka mengirimkannya langsung ke pelanggan. Cara ini bisa dilakukan dengan platform penjualan online yang banyak tersedia di Indonesia.  

13. Mengisi survei 


Cara lain untuk menghasilkan uang adalah dengan menjelajahi Internet di waktu luang Anda atau mengisi survei online. Anda dapat mengikuti survei di Qmee dan membagikan pendapat Anda tentang merek tertentu. Situs survei lainnya yang dapat Anda coba termasuk SurveyBods, Survey Junkie dan Valued Opinions. 

Demikian, semoga bermanfaat dalam bidang teknologi. 

Post a Comment for "13 Profesi Online Menghasilkan Uang via Internet dari Rumah."